Kuliah, Apa Sich Persiapan Kuliah Itu ?

Kuliah, kayaknya gak asing lagi deh dengan kata yang satu ini. yupzz bener banget kuliah itu identik dengan universitas atau perguruan tinggi, ya walaupun gak harus di situ artinya. bisa aja kan kuliah tujuh menit (kultum) atau apalah yang disebut sama orang kuliah.

jika kata kuliah ini di pertanyakan kepada anak SMA yang masih duduk dikelas tiga dan tinggal menghitung hari Ujian Nasional Pasti jawaban nya cuma satu "GALAU".

Sebenarnya sich gak parah-parah amat Galaunya kalau memang konsisten, tapi kadang waktu kita masih kelas sepuluh sudah mantap punya cita-cita ingin kuliah disatu tempat dengan jurusan yang memang kita sukai tiba-tiba berubah saat kita menduduki kelas dua belas. Saya gak tahu penyebabnya yang pasti dulu saya bingung kok yang saya cita-citakan dulu tiba-tiba hilang gitu aja.

Tapi tenang gak banyak kok yang harus di persiapkan dan gak sulit-sulit amat untuk mendapatkan tempat kuliah yang kita masih bingungi.

Pertama, kita niatkan dulu pengen kuliah apa gak ? karena kalau kita kuliah gak ada niat nantinya ditakutkan putus di tengah jalan karena gak sesuai sama kita. yang semula kita niatkan untuk kerja, tiba-tiba dipaksakan orang tua untuk kuliah dan kita ikuti saja kemauan orang tua karena takut. itu justru menjadi sumber masalah karena bagaimana pun caranya setelah kita mensate otak kita untuk kerja maka pikiran kita akan kesana terus. jadi intinya NIAT.

Kedua, setelah niat ada kemampuan. yang dimaksudkan kemampuan disini tidak jauh-jauh dari dua hal yaitu, kemampuan mental dan kemampuan fisik. jadi jangan sampai kita mengambil kuliah yang diluar batas kemampuan kita. walau pun ada yang mengatakan dimana kemampuan itu tidak menentukan segala-galanya itu cukup untuk orang yang mengatakan itu saja.

Ketiga, ada Niat ada Kemampuan itu belum cukup yang penting tentunya Usaha dan di Ikuti Doa. yang harus di inget itu USAHA dulu Baru DOA, jadi jangan kebalik. oke

nah mungkin artikelnya cukup ini saja untuk Kuliah.

Related Post

1 comment:

berkomentarlah dengan bijak... :)